Senin, 18 Februari 2013

Real Madrid Vs Rayo Vallecano

Skor 2-0 menjadi hasil akhir pertandingan di Stadio Santiago Bernabeu antara Real Madrid vs Rayo Vallecano, Senin (18/2/2013) dini hari WIB. Dua gol kemenangan Madrid kali ini dicetak oleh Alvaro Morata dan Sergio Ramos.
Pertandingan baru berlangsung tiga menit, publik Santiago Bernabeu sudah dibuat bersorak oleh anak muda bernama Alvaro Morata. Dipasang sebagai pemain inti tak membuat Morata canggung dan sukses menuntaskan sebuah umpan dari Mesut Ozil untuk membawa El Real memimpin.

Gempuran pasukan tuan rumah terus berlanjut. Kaka nyaris menggandakan skor di menit keenam. Namun tendangannya masih tipis melebar dari gawang Vallecano.
Gol kedua hadir di menit 12. Kali ini kepala Sergio Ramos dimanjakan oleh kiriman bola matang dari Ozil lewat situasi set-piece. Madrid memimpin 2-0 dan membuat Vallecano seperti akan menjadi lumbung gol mereka.
From hero to zero. Ungkapan itu mungkin pas buat seorang Ramos. Dua kali pelanggarannya di menit 16 dan 17 sudah cukup untuk membuat wasit mengusirnya dari lapangan.
Situasi itu dimanfaatkan Vallecano untuk menekan tuan rumah. Setidaknya dua kali usaha mereka dari Piti dan Alejandro Dominguez cukup membuat Diego Lopez di bawah mistar gawang Madrid bekerja keras.
Di babak kedua, tim tamu yang diarsiteki Paco Jemez ternyata bermain dengan nyali tinggi. Melihat tuan rumah hanya bermain dengan 10 orang mmebuat mereka berani meladeni agresivitas yang biasa diperlihatkan Cristiano Ronaldo dkk di Bernabeu.
Dalam 15 menit pertama di paruh kedua, setidaknya ada tiga peluang yang dikreasi Piti dan Jordi Figueras yang beruntung tidak membuat gawang Madrid bobol.
Sebaliknya Madrid memperoleh kesempatan di menit 66. Kerjasama Michael Essien dan Raul Albiol kali ini masih bisa dimentahkan kiper Vallecano, Ruben.
Jose Mourinho coba memasukkan pemain seperti Angel Di Maria dan Jose Maria Callejon untuk menambah daya dobrak timnya. Namun hingga wasit Paradas Romero meniup peluit akhir pertandingan, tak ada lagi gol yang tercipta.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar